DUKUNGAN ORGANISASI DAN PENGARUHNYA TERHADAP SUKSES KARIR OBJEKTIF

Authors

  • Telly Pauline Uliviana Siwi STIE APRIN PALEMBANG

DOI:

https://doi.org/10.58437/mim.v9i3.50

Keywords:

ukungan organisasi, sponsor karir, dukungan atasan, kesempatan pengembangan diri, sukses karir objektif.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh dari dukungan organisasi terhadap sukses karir objektif. Dukungan organisasi memiliki tiga dimensi, yaitu sponsor karir, dukungan atasan, dan kesempatan pengembangan diri dimana masing-masing dimensi memiliki indikator sedangkan sukses karir objektif memiliki dua indikator, yaitu gaji dan promosi jabatan. Populasi pada penelitian ini adalah perawat pada Rumah Sakit Khusus Mata Provinsi Sumatera Selatan yang berjumlah 67 orang. Sampel diambil dengan menggunakan teknik sampling sensus. Jenis data pada penelitian ini merupakan data primer yang diambil dengan cara menyebarkan kuesioner kepada responden. Data tersebut diolah dan dianalisis dengan menggunakan teknik analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menemukan bahwa dukungan organisasi yang terdiri dari sponsor karir, dukungan atasan, dan kesempatan pengembangan diri secara simultan berpengaruh terhadap sukses karir objektif. Secara parsial hanya kesempatan pengembangan diri yang berpengaruh terhadap sukses karir objektif, sedangkan sponsor karir dan dukungan atasan tidak berpengaruh.

Downloads

Published

2022-11-06

How to Cite

Telly Pauline Uliviana Siwi. (2022). DUKUNGAN ORGANISASI DAN PENGARUHNYA TERHADAP SUKSES KARIR OBJEKTIF. Majalah Ilmiah Manajemen STIE Aprin Palembang, 9(3), 119–129. https://doi.org/10.58437/mim.v9i3.50