Hubungan antara Kepuasan Kerja dan Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Asuransi Jiwa Bersama Bumiputera Palembang
DOI:
https://doi.org/10.58437/mim.v10i2.70Keywords:
Kepuasan Kerja, Disiplin Kerja, Prosuktivitas KerjaAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan antara disiplin kerja dengan produktivitas kerja. Permasalahannya adalah Apakah ada hubungan antara kepuasan kerja dengan produktivitas kerja dan Apakah ada hubungan antara disiplin kerja dengan produktivitas kerja. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara kepuasan kerja dan disiplin kerja dengan produktivitas kerja pada karyawan AJB Bumiputera 1912 Palembang. Berdasarkan dari hasil perhitungan dengan SPSS diperoleh nilai r² hitung sebesar 10,745 dengan p value sebesar 0,030, dengan df 4 r² tabel sebesar 9,487. Oleh karena r²hitung (10,745) > r²tabel (9,487) atau p value < 0,05. Maka hipotesis diterima, sehingga dapat dinyatakan ada hubungan positif antara kepuasan kerja kerja dengan produktivitas kerja. Besarnya hubungan kepuasan kerja dengan produktivitas kerja sebesar 0,583. Berdasarkan hasil perhitungan dengan SPSS diperoleh nilai r² hitung sebesar 15,436 dengan p value sebesar 0,004, dengan df 4 r² tabel sebesar 9,487. Oleh karena r²hitung (15,436) > r²tabel (9,487) atau p value < 0,05. Maka hipotesis diterima, sehingga dapat dinyatakan ada hubungan positif antara disiplin kerja dengan produktivitas kerja. Besarnya hubungan disiplin kerja dengan produktivitas kerja sebesar 0,514.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Majalah Ilmiah Manajemen STIE Aprin Palembang
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.